Minggu, 11 September 2022

Pelantikan dan Rapat Kerja Daerah IGI Kabupaten Jeneponto


Pengurus Daerah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Jeneponto periode 2021-2026 resmi dilantik di Cafe The Premiere Jalan Sungai Kelara Kab. Jeneponto. Minggu (11/09) 2022) .

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah dipimpin langsung ketua wilayah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Provinsi Sulawesi-Selatan Arfiani Babay, S.Pd. M.Pd.

Ketua wilayah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Provinsi Sulawesi-Selatan Arfiani Babay, S.Pd. M.Pd. dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan pelantikan dan rapat kerja pengurus periode 2021-2026.

“Terimakasih kepada seluruh pengurus IGI Kab. Jeneponto yang selama ini sudah terjalin kerjasama yang baik, dan perkembangan keanggotaan IGI Kab. Jeneponto sangat berkembang pesat hingga menduduki peringkat ke-3 di Sulawesi Selatan”, Kata Arfiani Babay.

Senada dengan itu, Ketua IGI Kab. Jeneponto Amirullah, S.Pd. M.Pd. (menjabat pada periode kedua Ikatan Guru Indonesia Kabupaten Jeneponto), mengatakan bahwa Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kab. Jeneponto sudah memiliki ribuan anggota aktif dalam berbagai jenjang mulai tingkat PAUD, SD, SMP, dan SMA/SMK sederajat. Data tersebut sebagai dalam website www.igi.or.id yakni 1074 anggota.

Kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja dihadiri segenap pengurus, kegiatan ini yang di hadiri sekitar lima puluh orang pengurus IGI Kabupaten Jeneponto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih tanggapan anda

UPT SMP NEGERI 9 BINAMU (EKS SMPN KHUSUS JENEPONTO) ADALAH SEKOLAH PENGGERAK PROGRAM MERDEKA BELAJAR KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN RISTEK TAHUN 2022.